Saturday, January 02, 2010

2010 Tahun Kunjung Museum

* 89 Museum Susun Program Khusus

JAKARTA, KOMPAS - Departemen Kebudayaan dan Pariwisata mencanangkan tahun 2010 sebagai Tahun Kunjung Museum. Melalui penetapan ini, pemerintah berharap tingkat kunjungan masyarakat ke museum yang jumlahnya sekitar 275 museum di seluruh Tanah Air bisa meningkat.

Saat ini jumlah kunjungan masyarakat ke museum diklaim sekitar 4,2 juta setiap tahun. ”Melalui pencanangan ini, diharapkan jumlah pengunjung museum bisa meningkat,” kata Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Jero Wacik di Jakarta.

Direktur Museum Departemen Kebudayaan dan Pariwisata Intan Mardiana mengatakan, untuk meningkatkan kunjungan masyarakat ke museum, sebanyak 89 museum sudah menyusun sejumlah program yang diharapkan bisa menarik minat masyarakat. ”Tahun Kunjung Museum 2010 merupakan awal Gerakan Nasional Cinta Museum (GNCM) yang dilaksanakan mulai 2010 hingga 2014,” kata Intan Mardiana, Jumat (1/1).

Depbudpar mengklaim jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia selama 2009 sebanyak 6.459.665 wisatawan, meningkat 0,4 persen dibandingkan dengan kunjungan wisman pada 2008 yang berjumlah 6.429.027 wisatawan. Adapun devisa yang diraih 6,4 miliar dollar AS, turun dibandingkan dengan 2008 yang mencapai 7,3 miliar dollar AS. (NAL)

Sumber: Kompas, Sabtu, 2 Januari 2010

No comments: